Sertu Mutasir Babinsa Koramil 404-01/Gelumbang Sambangi Petani Karet di wilayah binaan.
GELUMBANG, Viralblide.com - Banyak cara Bintara Pembina Desa (Babinsa) saat ingin dekat dan mengetahui keluhan dan keinginan warga Binaannya, salah satunya melalui Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat.
Seperti hal nya yang dilakukan Sertu Mutasir Babinsa Koramil 404-01/Gelumbang, dimana memanfaatkan hari-hari dalam tugas melakukan Komsos dengan Petani Karet di Desa Sukajaya Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (4/2/2025).
“Melalui Komsos, Saya selaku Babinsa di Desa Sukajaya, bisa menyambut aspirasi, seperti saat ini saya lagi bersama masyarakat petani Karet yang terlihat cukup bersemangat menjual hasil karetnya, ” Jelas Sertu Mutasir.
Sertu Mutasir juga menjelaskan, keinginan dari Petani Karet yang mengharapkan Harga Karet bisa lebih tinggi.
“Petani karet saat ini, mulai semangat karna harga karet berangsur ada peningkatan, walaupun sedikit, pesan dan harapan petani karet semoga ke depan harga karet bisa naik dan bisa mengimbangi Harga sembako kebutuhan," pungkas Sertu Mutasir.